October 27, 2016

[Review] Zoya Lip Paint - Baked Apple + Coloring Eyebrow + Ultimate Eyeliner

Haloo, hari ini aku mau sharing reviewku tentang produk-produk dari Zoya Cosmetics. Produk kosmetik dari zoya ini 100% halal dan dibuat dari bahan-bahan natural sehingga aman untuk digunakan bagi kaum muslim maupun non muslim.
Oiya, review kali ini adalah kolaborasi dari Zoya dan Surabaya Beauty Blogger untuk memperkenalkan sekaligus mereview produk-produk dari Zoya Cosmetics ini.
Yukk langsung ke reviewnya !


Kali ini aku akan mereview 3 kosmetik sekaligus yang dikirimkan oleh Zoya :
- Zoya Lip Paint - Baked Apple
- Zoya Coloring Eyebrow - Mocca
- Zoya Ultimate Eyeliner - Black ink
+ makeup look dengan ketiga kosmetik ini :D

Zoya Lip Paint - Baked Apple


Zoya Lip Paint memiliki 8 pilihan warna dari warna yang nude, pink, oranye, sampai yang warna-warna bold seperti merah tua. Sejujurnya aku bukan fans dari bold lipcolor. Aku biasanya lebih memilih untuk menggunakan lipstik berwarna pink muda / peach / nude.
Tapi pada kesempatan kali ini ZOYA mengirimkan aku lipstik warna Baked Apple dimana merupakan Shade Merah Tua yang cukup gelap menurutku.
Awalnya aku sangat ragu untuk memakai warna ini. Banyak beauty blogger lain yang bilang kalau warna ini justru adalah warna paling cantik dari Zoya Lip Paint, dan ternyata waktu aku mulai menggunakannya dibibir ternyata warnanya beneran sangat cantik !
Persis seperti namanya, warna ini terkesan seperti BAKED APPLE (apel yang dipanggang (?)) meskipun aku gak pernah manggang apel paling tidak warna itu adalah warna yang bisa diharapkan dari apel merah setelah dipanggang XDXD
Oke fokus kembali ke review :


Zoya Lip Paint - Baked Apple
Berat : 50ml
Harga : Rp.62.000
- Paraben Free
- 100% Halal

Kelebihan :
- Tidak membuat bibir kering. Karena diperkaya dengan shea butter lip paint dari Zoya ini tidak membuat bibirku kering sedikit pun meskipun hasilnya matte. Bibirku termasuk bibir yang sangat kering sehingga aku sering kali sulit menemukan lipstick matte yang cocok untuk bibirku yang super kering ini. Tapi Lip Paint dari Zoya ini very recommended kok untuk yang memiliki bibir kering !
- Formulasi Ringan seperti tidak menggunakan lip produk apapun.
- Kiss Proof : Lip paint dari zoya ini tidak transfer setelah lip paint nya set dan hanya perlu hitungan detik untuk menunggu lip paint nya set loh !
- Affordable : untuk lip paint se-kece ini harga 62.000 tentunya termasuk terjangkau banget.
- 100% Halal
- Packaging yang kuat dan terkesan classy :)
- Aplikator mudah untuk digunakan
- Aroma vanila yang enakkkk bangettttt.

Kekurangan :
- none

Kesimpulan :
Aku sangat suka baaaanngggeeeeetttttt sama Lip Paint dari Zoya ini, aku gak nyangka banget ada produk lokal semurah dan dengan kualitas yang bagus seperti Lip Paint Zoya ini. Formula nya sangat ringan, lembut dibibir. Awalnya glossy tapi setelah set hasilnya velvet matte bagus banget. 



Very Recommended banget untuk nyoba Lip Paint dari Zoya inii !
Paling nggak coba 1 deh ! Gak akan nyesel :)) <3
Really-really enjoy this Lip Paint from Zoya

Rate 5/5

Zoya Coloring Eyebrow - Mocca


Ini semacam maskara alis gitu dari Zoya. Ada 2 pilihan warna dari Zoya Coloring Eyebrow ini : Black, dan Mocca. Ini pertama kalinya aku nyoba maskara alis. biasanya ya cuma gambar aja pakai pensil alis biasa karena biasanya aku selalu pakai poni jadi alis selalu ketutupan XD
Warna dari Zoya Coloring Eyebrow Mocca ini termasuk coklat yang cukup terang. Mungkin akan recommended untuk rambut coklat / coklat muda ya.


Zoya Coloring Eyebrow - Mocca
Harga : Rp.45.000

Kelebihan :
- Mudah untuk digunakan hanya perlu swatch-swatch sedikit ke alis maka rambut alis kita akan menjadi lebih berwarna dan teratur.
- Terjangkau . Harganya cukup terjangkau (Rp.45.000)

Kekurangan :
- Produk cukup sedikit ukuran tubenya kurang lebih setelunjuk.
- Kurang Pigmented meskipun aku nggak berharap eyebrow product ini untuk pigmented banget karena warnanya gak sesuai dengan warna rambutku tapi kalau aku punya warna rambut coklat muda aku rasa pigmentasinya kurang. perlu 4-5 swatch untuk membuat warnanya keluar.

Kesimpulan :
Aku rasa produk coloring eyebrow ini cocok untuk pemula dalam makeup yang masih mau coba-coba dengan maskara alis / malas gambar alis langsung aja pakai Coloring Eyebrow dari Zoya ini untuk memberikan ketebalan, merapikan, dan memberi warna ke alismu.

Rate 3.5/5

Zoya Ultimate Eyeliner - Black Ink


Produk terakhir adalah eyeliner pensil dari Zoya ! 


Zoya Ultimate Eyeliner - Black Ink
Harga : Rp.43.000
Berat : 0.28 gr
- No animal origin

Kelebihan :
- Tidak perlu diraut. Eyeliner zoya ini retractable jadi bisa diputer2 dan gak perlu diraut.
- Long lasting daerah mataku termasuk sangat oily sehingga banyak eyeliner yang tidak bisa bertahan lama di mataku alias 'ngecap' di bagian bawahnya. Namun, zoya ultimate eyeliner ini cukup tahan 3 jam tanpa smudge di mataku yang super oily :)
- Terjangkau sekali lagi, produk zoya ini sangat terjangkau cocok untuk budget mahasiswa :D

Kekurangan :
- Kurang Pigmented warnanya perlu beberapakali swatch untuk menghasilkan hitam yang pekat. tapi kalau kalian mau hasil yang natural, eyeliner ini cocok banget untuk kamu !

Kesimpulan :
Creamy nggak sihhh? pertanyaan itu pasti muncul kan ketika memilih eyeliner. Eyeliner ini tidak terlalu creamy tapi juga tidak keras sama sekali. Jadi ya tengah-tengah makanya aku nggak masukin kategori ini dalam kelebihan maupun kekurangan. :)
Dengan harganya yang affordable dan cukup long lasting aku recommend eyeliner ini untuk sehari-hari karena hasilnya yang natural :)

Rate 4/5

Kesimpulan akhir :
Produk-produk dari Zoya ini sangat terjangkau dan memiliki kualitas yang cukup bagus. Aku suka banget dengan lip paint mereka, sangat nggak kalah dengan produk lip color lain yang harganya bisa 2-3 kali lipat. Finally, aku buat look ini dari 3 produk zoya diatas :


Thankyou Zoya ! :)

Thankyou for reading <3
--yolanmoo--

2 comments: